Rudy: Warga IKN harus cerdas

SAMARINDA, IKNPOST | Dengan menggunakan Angkot Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, menuju Kantor KPUD Provinsi Kaltim untuk memulai langkah penting menuju Pilgub 2024.
Sebelumnya Rudy Mas’ud dan tim mengadakan acara tasyakuran di kantor Golkar. Acara ini mencakup pembacaan doa selamat untuk memohon kelancaran dan keselamatan selama proses pendaftaran di KPU.
“Sebelum berangkat kami berkumpul di sini untuk melaksanakan tasyakuran dan doa selamat agar perjalanan kami berjalan lancar dan selamat sampai tujuan,” ujar Rudy.

Dengan mengemudikan langsung angkot menurut Rudy dan Seno merupakan bagian dari perjalanan pendaftaran memiliki makna simbolis. Rudy Mas’ud menjelaskan bahwa pilihan ini adalah untuk menunjukkan kedekatan dan keterhubungan dengan rakyat. Selain itu mengingat ke masa lalu, dimana pernah menjadi Supir Angkot, jualan kembang Api saat Ramadhan, air galon.
“Saya dulu pernah menjadi supir angkot, jualan kembang Api saat Ramadhan, galon selain iti dengan menumpangi angkot, kami ingin menunjukkan bahwa kami dekat dengan masyarakat dan memahami keseharian mereka,” ucap Rudy dan Seno sambil bernostalgia seraya tersenyum.
Dalam orasi di depan kantor KPUD Kaltim Rudy dan Seno menjanjikan akan menggratiskan sekolah hingga jenjang S3.

“Pendidikan menjadi hal yang utama akan ditinggkatkan, mengingat Warga IKN harus cerdas. Karena itu pendidikan sekolah hingga S3 akan kami gratiskan, “jelasnya.
Rudy menekankan bahwa pendaftaran ini tidak hanya menentukan arah politik mereka, tetapi juga berdampak pada seluruh partai politik yang mendukung mereka dalam Pilgub 2024.
“Langkah ini akan mempengaruhi perjalanan politik kami serta perjalanan seluruh partai politik yang mendukung kami,” ungkapnya.(QR)