

TENGGARONG, IKNPOST | Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara terus berbenah melalui komitmen untuk memperkuat konektivitas wilayah yang terus direalisasikan. Desa Teluk Bingkai, Kecamatan Kenohan, menjadi sasaran pembangunan jembatan dan jalan pada tahun 2023.
Proyek infrastruktur yang diinisiasi oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar ini diharapkan mempermudah akses antara Kutai Kartanegara dan Kutai Barat.
“Progresnya sudah mencapai 84 persen, dan ditargetkan selesai bulan Desember ini,” kata Kepala Bidang Bina Marga, PU Kukar, Linda Juniarti, belum lama ini.
Linda menambahkan, Dinas Pekerjaan Umu mengalokasikan anggaran sebesar kurang lebih Rp 12 miliar untuk pembangunan jembatan dan jalan ini.
Kendati demikian, akses tersebut belum bisa sepenuhnya menghubungkan langsung ke Kutai Barat. Jarak yang jauh, diperlukan beberapa kali pengerjaan, dan telah dimulai sejak tahun 2023 ini.
“Jalan yang kami bangun di Desa Teluk Bingkai (sepanjang) kurang lebih 500 meter,” imbuhnya.
Tahun 2024 mendatang, lanjut Linda, pembangunan infrastruktur jalan akan kembali dilanjutkan. Pemerintah daerah juga mendapat injeksi dana dari pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) sekitar Rp 4,5 miliar.
Anggaran tersebut diperuntukan untuk melanjutkan pengerjaan infrastruktur di Teluk Bingkai agar segera menyelesaikan konetivitas antar wilayah.
“Tahun depan dapat DAK pagunya Rp 4,5 miliar yang dapat membangun jalan sepanjang kurang lebih 700 meter,” pungkasnya.(QR/ADV/dpukukar).