Thu. Jul 3rd, 2025

SAMARINDA, IKNPOST | DPRD Mahakam Ulu dan DPRD Kutai Kartanegara mendatangi Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Kaltim. Rabu 23 April 2025 di Kantor Disdikbud Kaltim Jalan Basuki Rahmad Nomor 5, Bugis Samarinda Kota.

Dalam pertemuan tersebut DPRD Mahakam Ulu dan DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) ditemui langsung Kepala Bidang SMU M Jasni, Kasubag Umum Hadi Bambang, Kabid Pembinaan Pendidikan Khusus Sapi’i.

Wakil Ketua DPRD Mahulu Aini Faridah dan Wakil Ketua DPRD Desiderius Dalung Lasah meminta penjelasan tentang program gratispol dari Gubernur Kaltim. Menurutnya masyarakat Mahakam Ulu menanyakan kepada mereka tentang program gratispol tersebut.

“Kami di Mahakam Ulu selalu ditanya sama masyarakat, bagaimana program gratispol itu, sementara kami belum tahu apa saja tentang gratispol ini, “tanyanya ke Perwakilan Disdikbud.

Disdikbud Kaltim melalui Kepala Bidang (Kabid) SMA M Jasni menjelaskan tentang program Gratispoll khusus untuk sekolah.
Program unggulan gratispol Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud dan Wakil Gubernur Seno Aji, terus diupayakan segera terlaksana meskipun baru terhitung 15 hari kerja berkantor. Salah satunya program meningkatkan kualitas pendidikan di Kaltim.

Jenjang pendidikan gratis meliputi SMA/SMK, SLB, D3, S1, S2 hingga S3 di dalam dan luar negeri.

“Kendati demikian, yang paling mendapat perhatian dari program Gratispol ini adalah sektor pendidikan. Pasalnya, pemprov menyiapkan anggaran Rp 750 miliar dari APBD 2025, dan tahun selanjutnya pemerintah akan menganggarkan Rp 2,1 triliun untuk anggaran pendidikan gratis semua jenjang dari tingkat SMA/SMK dan S1-S3. “jelasnya.

Lanjutnya, sebanyak 53 perguruan tinggi negeri dan swasta di Kaltim telah menjalin kerja sama dengan pemerintah provinsi, demi kelancaran program tersebut. Program Gratispol juga dirancang sebagai bagian dari visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang menitikberatkan pada pengembangan sumber daya manusia unggul.

“Jadi tidak ada lagi beasiswa, yang ada gratispoll, anggaran akan di sesuaikan secara bertahap. “Paparnya.(QR/ADV/Disdikbud Kaltim)

About The Author

Bagikan

By K

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *